Skip to main content

Pantai Sadranan Wonosari Gunungkidul Yogyakarta (Sadranan Beach)


Pantai Sadranan Wonosari Gunungkidul


Pantai Sadaranan adalah salah satu pantai yang indah dari beberapa deretan pantai di Gunungkidul ini .

Tempat ini menjadi tujuan selanjutnya dari petualangan saya bersama teman-teman setelah sebelumnya bermalam di Pantai Kukup .

Awalnya ragu mau kesini soalnya belum pernah kepikiran sama pantai ini. Untuk ke lokasi kurang lebih 15 menit dari pantai Kukup.

Kalau dilihat dari luar memang pantai ini biasa saja karena belum banyak pengunjung ditambah halaman parkir yang sempit .

Tapi jangan salah ketika masuk pasti kamu akan terkejut. Saya sendiri juga sempat gak percaya ternyata pemandangannya indah banget . 

Hamparan pasir putih yang memanjang dan pulau karang .Ditambah lagi disini kamu bisa mandi dan snorkeling.
Jangan hawatir disini sudah tersedia penyewaan alat-alat snorkeling dengan tarif 60 ribu perorang waktu itu .
Pertama kamu akan disambut dengan pemandangan seperti ini.


Pantai Sadranan wonosari Gunungkidul Yogyakarta
Sebelah barat

Pantai Sadranan wonosari gunungkudul Yogyakarta
Sebelah timur


Disebelah timur kamu bisa melihat pulau karang yang indah menghiasi pantai.

Bentuk pantainya yang memanjang ke timur . Airnya yang sangat jernih membuat saya tidak tahan untuk berenang .tanpa buang-buang waktu deh langsung aja ...

Pantai Sadranan wonosari Gunungkidul

Pantai sadranan wonosari gunungkidul


Jernih banget kan airnya ? pasti betah kalau berenang disini . Yang biasanya renang di pantai baron cobain deh renang kesini pasti gak mau pulang .hehehe

Setelah puas berenang , lanjut jalan lagi ke sebelah timur .
Ada sebuah bukit kecil yang biasa untuk beristirahat dan untuk foto-foto para pengunjung ,jadi kalau kamu kesini jangan lupa ya untuk mengabadikannya. saya sendiri juga gak mau kalah untuk foto di tempat ini.

Pantai Sadranan wonosari gunungkidul Yogyakarta


Tempat ini lumayan ramai dan kami pun istirahat sejenak di sini.Tidak sampai disitu , disebelah timurnya lagi masih ada bukit karang . Ternyata luas juga pantai Sadranan ini .

Setelah istirahat sejenak , saya dan teman-teman langsung meluncur kesitu lalu menaiki bukit karang dan pemandangannya keren abis...

Pantai sadranan wonosari gunungkidul yogyakarta

Pantai sadranan Wonosari gunungkidul


Diatas bukit karang ini kamu akan temui banyak pemancing mania karena selain pemandangannya yang indah , juga bagus untuk spot memancing . 

Ada juga beberapa turis mancanegara yang berjemur dibawah bukit karang ini. Dan rasanya sudah cukup puas menikmati pemandangan dari sini ,kami bergegas melanjutkan ke Pantai Drini untuk makan siang.

Nah buat kamu yang hoby mancing bisa mencoba untuk memancing disini .Itu sedikit gambaran tentang Pantai Sadranan. Kalau kamu lagi di pantai Gunungkidul jangan lupa mampir kesini . Dijamin pemandangannya keren dan indah banget .


Tunggu kunjungan saya ditempat selanjutnya...




Jangan lupa tinggalin komentar ya ...



Comments

Popular posts from this blog

Batu Mamer ini Mirip Di India (Marble Stone)

Lembah Posong Temanggung Jawa Tengah

Pantai Pandansari Bantul Yogyakarta (Pandansari Beach)

Biografi Exallegra Band indi Magelang

Pantai Tanpa Pasir Kesirat Wonosari Yogyakarta (Kesirat Beach)